Tanggamus, Inti-news.com,-
Empat Kecamatan di Kabupaten Tanggamus yang terdiri dari Kecamatan Pulau Panggung, Air Naningan, Sumberjo dan Ulu belu menggelar Sosialisasi Aplikasi Cash Management Sistem (CMS) BRI, Kamis 18/01/2023
Hal ini setelah seluruh bendahara pengeluaran dan bendahara pembantu dan juga beberapa kepala pekon, hadir mengikuti acara sosialisasi Cash Management Sistem (CMS) BRI.
Acara berlangsung di gedung aula Kecamatan Sumberjo kabupaten Tanggamus.
Hadir dalam acara tersebut Kepala Dinas PMD kabupaten tanggamus, dan perwakilan dari Bank rakyat indonesia (BRI)
Dalam paparan nya pihak Bank BRI mengatakan bahwa sosialisasi Aplikasi CMS merupakan salah satu solusi perbankan untuk pengelolaan keuangan perusahaan lembaga atau kantor pemerintahan
Dengan CMS BRI akan sangat membantu kelancaran tugas para bendahara karena tidak lagi repot untuk mengantri di bank seperti biasa nya.
Layanan perbankan online ini memungkin kan nasabah melakukan transaksi dengan mudah cepat dan akurat
Nasabah atau para bendahara dapat melakukan transaksi secara online baik di malam hari atau pun di hari libur serta dapat di akses di mna saja selama terhubung dengan jaringan internet. ujar Pihak management BRI
Ikhwan